Kamis, 25 Februari 2021

SDN 01 Pisang Baru Hari Peduli Sampah Nasional 2021

Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) diperingati tanggal 21 Februari setiap tahunnya. Peringatan HPSN petama kali dicanangkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) pada 21 Februari 2005.


Penetapan tanggal tersebut untuk mengenang tragedi di Leuwigajah, Cimahi, Jawa Barat. Pada peristiwa itu, sedikitnya 157 jiwa melayang akibat ledakan gas metana dari tumpukan sampah. Belajar dari kejadian tersebut, pengelolaan sampah merupakan hal yang harus dilakukan dengan serius.

Tahun ini, HPSN mengambil tema 'Sampah Bahan Baku Ekonomi di Masa Pandemi'.




Maksud dan tujuan Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional 2021:

  1. Memperkuat komitmen dan peran aktif pemerintah daerah dalam melaksanakan pengelolaan sampah dengan menjadikan sampah sebagai bahan baku ekonomi;
  2. Memperkuat partisipasi publik dalam upaya menjadikan sampah sebagai bahan baku ekonomi melalui gerakan memilah sampah; dan

Memperkuat komitmen dan peran aktif produsen dan pelaku usaha lainnya dalam implementasi bisnis hijau (green business) dengan menjadikan sampah sebagai bahan baku ekonomi.


KELUARGA BESAR SDN 01 PISANG BARU MENGUCAPKAN

SELAMAT DAN SUKSES ATAS PELANTIKAN 

Raden Adipati Surya, S.H.,M.M. dan Drs. Ali Rahman 

BUPATI DAN WAKIL BUPATI WAY KANAN 2021-2024





"Kami keluarga besar SDN 01 Pisang Baru mengucapkan selamat dan sukses untuk Raden Adipati Surya, S.H.,M.M. dan Drs. Ali Rahman atas dilantiknya sebagai Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan, semoga akan membawa Kabupaten Way Kanan lebih sejahtera lagi". 

Dan berharap dengan dukungan dari semua elemen masyarakat, visi dan misi yang sudah disusun dapat segera direalisasi. 

"Yang sudah ditunggu masyarakat agar Raden Adipati Surya, S.H.,M.M. dan Drs. Ali Rahman bisa melakukan perubahan untuk Kabupaten Way Kanan".

Jumat, 24 April 2020

BERSAMA TNI DAN POLRI SD NEGERI 01 PISANG BARU SEMANGAT BERBAGI MASKER SAAT COVID 19 MEWABAH




Meluasnya wabah COVID 19 membangkitkan kepedulian beragam elemen masyarakat dan salah satunya dilakukan Guru dan Staf SDN 01 Pisang Baru beserta TNI dan Polri,

Kami membagikan masker kepada masyarakat di Jalan Protokol Pisang Baru tepatnya di depan SDN 01 Pisang Baru. Pembagian masker diberikan kepada masyarakat yang melintas semua memperoleh pembagian masker berbahan kain.


"Masker yang sudah diterima monggo langsung dipakai ya. Jadi tiap keluar rumah maupun berdekatan dengan orang lain, harus mengenakan masker. Supaya sama-sama aman," ucap Inhar Efendi, S.Pd. (Kepala SDN 01 Pisang Baru), Kamis (23/4/2020).

Pada kesempatan yang sama TNI dan Polri berpesan agar masyarakat tak panik menghadapi Covid 19. Yang terpenting adalah sikap disiplin baik sebagai individu maupun masyarakat. Yaitu dengan menaati semua protokol yang ditetapkan pemerintah.

Adapun hal terpenting yang harus diperhatikan adalah membiasakan hidup bersih. Selain itu, bersamaan makin luasnya sebaran COVID-19, masyarakat diimbau berdiam diri di rumah. Kalaupun ada kepentingan di luar harus melengkapi diri dengan pelindung berupa masker.

"Jadi istilahnya perjuangan ini harus kita lakukan bersama-sama dengan penuh kesadaran dan keikhlasan. Kata kuncinya adalah sikap disiplin," tegas himbauan TNI dan Polri.

Di akhir kegiatan, baik TNI maupun Polri menyampaikan terima kasih kepada Guru dan Staf SDN 01 Pisang Baru yang sudah memprakarsai pembagian masker. Harapannya, upaya tersebut membangkitkan solidaritas sekaligus nilai kepedulian sesama elemen bangsa untuk bersama melawan penyebaran Covid 19.

Selasa, 07 Januari 2020

SISWA SMP PGRI 1 BUMI AGUNG (ALUMNI SDN 01 PISANG BARU) WAKILI SUMSEL DI SERI NASIONAL GARUDA ANAK NUSANTARA - BISKUAT ACADEMY 2019

Pasha Andrio dalam acara yang diselenggarakan Seri Nasional Garuda Anak Nusantara-Biskuat Academy 2019 U12. Kegiatan yang diadakan di Stadion Soemantri Brodjonegoro Kuningan Jaksel ini Pasha Andrio mewakili Propinsi Sumatera Selatan oleh Tim Medco Energy Indonesia.

Dalam pemaparannya (Pasha Andrio) mengatakan bahwa kita tidak bisa menolak keadaan sudah memasuki pemberlakuan persaingan di bursa pemain/atlet akan semakin meningkat dan pemain/atlet akan bersaing dengan seluruh pemain/atlet di Seri Nasional Garuda Anak Nusantara-Biskuat Academy 2019 U12

Melalui kegiatan ini, pemain/atlet didorong untuk mampu bermain sportif yang nantinya mampu bersaing dengan pemain/atlet di Internasional nantinya.

Pasha Andrio mengajak siswa di seluruh Indonesia agar terlibat aktif untuk menjadikan Indonesia setara dengan negara-negara maju lainnya. 

Pasha begitu ia akrab disapa mengucapkan banyak terimakasih kepada Guru-guru di SDN 01 Pisang Baru an SMP PGRI 1 Bumi Agung serta teman-teman yang  telah mendoakan untuk menjadi perwakilan Sumsel dalam kegiatan ini. Semoga hasil dari Seri Nasional Garuda Anak Nusantara-Biskuat Academy 2019 U12 ini dapat menjadi ilmu dan pengalaman hebat yang nantinya bisa dibagikan ke teman-teman siswa SDN 01 Pisang Baru dan SMP PGRI 1 Bumi Agung lainnya sehingga bisa menjadi motivasi untuk terus berprestasi.

Sementara itu Kepala Sekolah SMP PGRI 1 Bumi Agung (Sulasmi, S.Pd,M.Pd.) menyampaikan bahwa  dengan terpilihnya Pasha Adnrio di Seri Nasional Garuda Anak Nusantara-Biskuat Academy 2019 U12 ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh siswa untuk berkarya di event nasional dan juga internasional.

HARI GURU DI KABUPATEN WAY KANAN, SD NEGERI 01 PISANG BARU MENDAPAT TERBAIK KELIMA LOMBA PGRI

Sejumlah guru tingkat SD di Kabupaten Way Kanan mengikuti lomba Opini Guru Dalam Rangka Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke-74 Tingkat Kabupaten Way Kanan Tahun 2019. Melalui lomba ini mendorong agar gerakan literasi terus berkembang di Kabupaten Way Kanan, teurtama melalui para juara lomba tersebut.

Alhamdulillah responnya sangat positif. Adapun untuk Pemenang lomba, setelah dilakukan penilaian oleh Tim juri berikut Daftar Peserta Terbaik Lomba Menulis Opini HUT PGRI ke 74 dan HGN 2019 Tingkat Kabupaten Way Kanan Wilayah 1 (Blambangan Umpu,Kasui, RebangTangkas, Kasui) dengan urutan terbaik sbb:

1.Lia Susnita, S.Pd. Judul opini: Meningkatkan Keterampilan Menulis Guru,   Bertugas di SMPN 7 Blambangan Umpu sebagai terbaik I.

2.Deddy Wicaksono, S.Pd,MM. Judul Opini:
Guru Keren, Melek Teknologi, Bertugas di
SDN 01 Kasui Pasar Kec.Kasui, sebagai terbaik II.

3.Wawan setiawan, M.Pd. Gr. Judul Opini: Guruku Kami Beragam, Bertugas di SDN 01 Sriwijaya, Kec. Blambangan Umpu, sebagai terbaik III.

4.Susanarisanti, S.Pd. Judul Opini: Menjadi Guru yang Menyenangkan, Siapa Takut?, Bertugas di SMPN 4 Kasui Kec.Kasui, sebagai terbaik IV.

5.Herlina Sadriningsih, S. Pd. Judul Opini: Catatan Guru : “Mileneal vs  Kolonial”, Bertugas di SDN 02 Negeri Baru Kec. Bl.Umpu, sebagai terbaik V.

6.Amad Sutami, S.PdI. Judul Opini:
Guru Pekerjaanku, Guru Mulia, Bertugas di SDN. 01 Sriwijaya Kec. Blambangan Umpu, sebagai terbaik VI.

B. Daftar Peserta Terbaik Lomba Menulis Opini HUT PGRI ke 74 dan HGN 2019 Tingkat Kabupaten Way Kanan Wilayah 2. (Way Tuba, Bumi Agung, Buay Bahuga, Bahuga) dengan urutan terbaik sbb:

1.Meri Lusiyanti, S.Pd  Judul opini: Menulis? Siapa Takut. Bertugas di SD Negeri 01 Beringin Jaya, Way Tuba, sebagai terbaik I.

2.Irham W.S. Judul Opini: Guru Dalam Pusaran Globalisasi. Bertugas di SMPN 4 Way Tuba, sebagai terbaik II.

3..Fiber Alamsyah, S.Pd. Judul Opini: Jadi Guru Jangan Jadul Harus Update.
Bertugas di SDN 1 Bumi Agung Kec.Bahuga, sebagai terbaik III.

4.Peti Warningsih, S.I.Pust. Judul Opini: Siswaku juga Sahabatku. Bertugas di SD Negeri 01 Beringin Jaya, Kec.Way Tuba sebagai terbaik IV.

5.Musniyati Sakinah. Judul Opini: Haruskah Guru Melek Teknologi? . Bertugas di SD Negeri 1 Pisang Baru Kec.Bumi Agung, sebagai terbaik V.

6.Nurul Hikmah, S.PdI. Judul Opini: Kenapa Sih Harus Jadi Guru Milenial?. Bertugas di SDIT Al-Firdaus Kec. Bumi Agung Kabupaten Way Kanan, sebagai terbaik VI.

C. Daftar Peserta Terbaik Lomba Menulis Opini HUT PGRI ke 74 dan HGN 2019 Tingkat Kabupaten Way Kanan Wilayah 3. (Negeri Agung, Pakuon Ratu, Negeri Besar, Negara Batin ) dengan urutan terbaik sbb:

1.Dina Setianingsih. Judul opini: Guru Pekerjaan, Guru mulia. Bertugas di SDN 1 Pakuon Baru Kec.Pakuon Ratu, sebagai terbaik I.

2.Endra Purna Irawan, S.Pd. Judul Opini: GURUKU KEKI (Guru Keren Melek Teknologi) Bertugas di SMPN 3 Negeri Besar,
sebagai terbaik II.

3.Ahmad Ihsanudin, S. Pd. Judul Opini: Tantangan Guru Profesional di Era Milenal
Bertugas di SMPN 1 Negara Batin Kec.Negara Batin, sebagai terbaik III.

4.Tugiyem. Judul Opini: Guru Pekerjaanku  Guru Mulia. Bertugas di SDN 2 Kalipapan Negeri Agung, sebagai terbaik IV.

5.Pitoyo, S.Pd. Judul Opini: Guru Berani Menulis. Bertugas di SDN 01 Rumbih Kec. Pakuan Ratu, sebagai terbaik V.

6.Dewi Puspita Sari. Judul Opini: Guru Sahabat Anak. Bertugas di SDN 01 Gedung Jaya Kec.Negara Batin, sebagai terbaik VI.

D. Daftar Peserta Terbaik Lomba Menulis Opini HUT PGRI ke 74 dan HGN 2019 Tingkat Kabupaten Way Kanan Wilayah 4. (Baradatu, Gunung Labuhan, Banjit) dengan urutan terbaik sbb:

1.Valentina Dewi Akhila C.
Judul opini: Guru Penggerak Kuasai Teknologi.
Bertugas di SD Bhakti Baradatu Kec.Baradatu, sebagai terbaik I.

2.Yadi, S.Pd.SD. Judul Opini: Guru Pekerjaanku, Guru Mulya. Bertugas di SDN 01 Menanga Jaya Kec.Banjit, sebagai terbaik II.

3.Yuniarti. Judul Opini: Guru Keren Melek Teknologi. Bertugas di MP Islam Darul Hikmah,Taman Asri Kecamatan Baradatu dan MA Mathla’ul Anwar Baradatu, sebagai terbaik III.

4.Laila Mayasari, S.Pd.SD. Judul Opini: Guru dan Media Sosial. Bertugas di SDN 02 Banjit Kec. Banjit, sebagai terbaik IV.

5.Mujiatun, S.Pd. Judul Opini: Guru Profesional di Era Digital. Bertugas di SMPN 2 Banjit, Kec.Banjitsebagai terbaik V.

6.A.Trisno Atev, S.Pd. Judul Opini:Guru Sahabat Anak. Bertugas di SMPN 1 Banjit, sebagai terbaik VI.

Untuk kategori guru Peserta Terbaik Lomba Menulis Opini HUT PGRI ke 74 dan HGN 2019 Tingkat Kabupaten Way Kanan Wilayah 2. (Way Tuba, Bumi Agung, Buay Bahuga, Bahuga) terbaik kelima diraih Musniyati Sakinah. Judul Opini: Haruskah Guru Melek Teknologi? . Bertugas di SD Negeri 1 Pisang Baru Kec.Bumi Agung.

Kepala SDN 01 Pisang Baru, INHAR EFENDI, S.Pd., menambahkan, literasi awalnya kewajiban setiap sekolah dan di Kabupaten Way Kanan diawali dari sekolah pilihan dengan tujuan untuk membangkitkan semangat literasi di masing-masing sekolah.

“Jadi, itu dalam rangka membangkitkan literasi di sekolah baik literasi tulisan ataupun literasi digital adapun hadiah untuk motivasi agar kegiatan yang ada tidak diisi seremonial semata,” katanya

Rabu, 06 November 2019

SD NEGERI 01 PISANG BARU "SEHARI BELAJAR DI LUAR KELAS"


Hari ini, Kamis, 7 November 2019, dalam rangka memperingatai Hari Anak Internasional 2019, secara serentak di Satuan Pendidikan di Indonesia, dilaksanakan "Sehari Belajar di Luar Kelas".

"Alhamdulillah. SD Negeri 01 Pisang Baru berpartisipasi "Sehari Belajar di Luar Kelas" yang terdiri dari 17 Rangkaian Kegiatan, jelas Kepala Sekolah SD Negeri 01 Pisang Baru, Kamis, 7 November 2019.

Seluruh 223 siswa di Satuan Pendidikan SD Negeri 01 Pisang Baru bersama Bapak Camat, Danramil, Kapolsek, Kepala Puskesmas Pisang Baru, Komite dan Orang Tua/Wali Murid turut serta dalam Pelaksanaan  "Sehari Belajar di Luar Kelas".


Menurut Kepala Sekolah SD Negeri 01 Pisang Baru, Out Door Classroom Day (OCDay) merupakan bagian dari sekolah ramah anak.

"Tujuannya untuk menunjang komponen proses pembelajaran yang ramah anak," ujar Kepala Sekolah SD Negeri 01 Pisang Baru.

Selain itu dapat meningkatkan pengetahuan dan tumbuh kembang anak untuk mendukung budaya dan cinta tanah air, serta meningkatkan kreatifitas, mendekatkan anak pada lingkungan dan menjadikan anak lebih cerdas gembira.

"OCDay adalah satu hari kegiatan dalam satu hari khusus belajar di luar kelas dan memprioritaskan anak untuk bermain. Bermain adalah satu di antara 31 hak anak yang harus dipenuhi untuk mewujudkan Indonesia layak anak tahun 2030," jelas Kepala Sekolah SD Negeri 01 Pisang Baru.

Selasa, 22 Oktober 2019

Gudep Pramuka SD Negeri 01 Pisang Baru Agung terima sertifikat Akreditasi


Selasa, 22 Oktober 2019,  menjadi hari yang paling membahagiakan bagi keluarga besar SD Negeri 01 Pisang Baru. Lembaga pendidikan yang beralamat di Jalan Protokol No. 01 Pisang Baru, Kecamatan Bumi Agung, Kabupaten Way Kanan, baru saja meraih nilai B dalam Akreditasi Gugus Depan (Gudep) Gerakan Pramuka yang dilakukan Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Way Kanan.

Tim asesor yang melakukan visitasi melihat langsung aktivitas kegiatan Pramuka yang menjadi kegiatan ekstrakurikuler wajib sejak sekolah ini mulai beroperasi pada 2017 silam. 

Penyerahan sertifikat oleh Bapak Bupati Way Kanan yang berlangsung di Rebang Tangkas, Kabupaten Way Kanan, diterima langsung Ketua Majelis Pembina Gugus (Mabigus), Inhar Efendi, S.Pd, di sela-sela Apel Besar Hari Pramuka ke-58 Kwarcab Way Kanan.  Inhar Efendi, S.Pd, sapaan akrabnya, yang baru 2 bulan memimpin SD Negeri 01 Pisang Baru, mengaku senang dan bangga dengan kerja keras pembina dan pelatih Pramuka selama ini. 



Seksi Pramuka SD Negeri 01 Pisang Baru, Siti Romelah, S.Pd, mengaku sangat bersyukur dengan prestasi Gerakan Pramuka di sekolahnya. ''Alhamdulillah Gerakan Pramuka di Pangkalan SD Negeri 01 Pisang Baru berjalan cukup baik dan prestasinya semakin terlihat,'' ujarnya penuh syukur.

Kegiatan Pramuka, lanjut guru kelas VI ini, semakin semarak dan meningkat. Apalagi dengan meraih nilai B dalam Akreditasi Gudep, SD Negeri 01 Pisang Baru semakin mengokohkan diri menjadi center of excelence (pusat keunggulan) untuk Gerakan Pramuka di Kecamatan Bumi Agung.  

''Kegiatan ekstrakurikuler Pramuka mendapatkan nilai B ini penghargaan yang sangat luar biasa sekaligus tantangan buat kami. Saya gembira sekali pada saat pengurus Kwarcab Way Kanan mengumumkan bahwa SD Negeri 01 Pisang Baru mendapatkan nilai B. Mudah-mudahan Pramuka SD Negeri 01 Pisang Baru semakin berkembang lanjut kedepannya menjadi nilai Akreditasi A,'' ujarnya.

SDN 01 Pisang Baru Hari Peduli Sampah Nasional 2021

Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) diperingati tanggal 21 Februari setiap tahunnya. Peringatan HPSN petama kali dicanangkan oleh Kementerian...